PRODUK UMKM KUE SERABI TRADISIONAL KHAS DESA JATIPRAHU

Jatiprahu Inovator 23 April 2021 07:22:35 WIB

Jatiprahu, (SID JATIPRAHU) – Kue Serabi Tradisional Legendaris Pak Imam merupakan salah satu jajanan tradisional dari bahan dasar tepung beras yang masih eksis hingga sampai saat ini. Kue yang berbentuk bulat dan berwarna putih  dengan tekstur empuk ini menjadi salah satu produk unggulan Desa Jatiprahu sebagai salah satu produk UMKM.

Pak Imam Musholi, beliaulah yang telah meneruskan usaha turun temurun  dari nenek buyut, ibu, hingga diwariskan kepada beliau saat ini. Kurang lebih 20 tahunan dari awal berdirinya Kue Serabi milik pak Imam yang masih eksis ditengah pasar masyarakat. Kue serabi milik pak Imam ini beroperasi tiap hari kecuali malam jumat dan hari-hari libur tertentu. Pak Imam memulai produksi kue serabi ini pada pukul 17.00- 02.30 WIB. Kemudian kue-kue serabi tersebut dipasarkan di Pasar Subuh yang kemudian dijajakan lagi oleh pedagang-pedagang sayur.

Dalam sekali produksi pak Imam dapat memproduksi kurang lebih 1000 pcs kue serabi, tanpa bantuan karyawan alias diproduksi secara mandiri. Alat yang digunakanpun juga masih menggunakan alat tradisional seperti tungku dan kayu bakar. Cetakan kue serabi juga masih menggunakan cetakan yang terbuat dari tanah liat. Pak Imam juga menjajakan kue serabinya tanpa seorang karyawan. “Ya , apa-apa sendiri saya, mulai dari membuat sampai di pasarkan. Biasanya dibantu sama pelanggan saya untuk promosinya.” Tukas Pak Imam. Beliau sudah mempunyai langganan yang dapat membantu memasarkan kue serabi miliknya. Dari hasil pemasaran kue surabinya yang dibandrol dengan harga Rp. 1000,-  pak Imam setiap hari mendapatkan pendapatan kotor kurang lebih satu juta rupiah. (Sinta Hardianti)

Editor : M. Yusuf Effendi

 

Komentar atas PRODUK UMKM KUE SERABI TRADISIONAL KHAS DESA JATIPRAHU

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Jatiprahu

tampilkan dalam peta lebih besar